Minggu, 26 Juni 2016

Buka Puasa Bersama Kamisetembang dan Guru/Karyawan SMK Negeri 7 Semarang

Sabtu, 25 Juni 2016 yang lalu dengan bertempat di Vina House - Jl. Diponegoro No. 29 Semarang, Keluarga Alumni STM Pembangunan (SMK Negeri 7) Semarang (Kamisetembang), menyelenggarakan Buka Puasa Bersama. Berkenan hadir para guru, karyawan, serta para alumni angkatan pertama sampai dengan angkatan yang baru lulus tahun 2016. 
Tampak hadir diantaranya ibu Hj. Istiyah (mantan guru Matematika), mantan Ketua Kamisetembang (Edi Widarto, Drs. Indartono, M.Par., M.Si., Agus Rochadi, ST, MM), beberapa staf manajemen SMK Negeri 7 Semarang (Drs. Heri Krisna Dwi Sumartono, Netty Pietersina Engel, S.Pd., M.Kom., Drs. Teguh Budi Utomo, Slamet, S.Pd., Nyiroro Sri Djatiningsih, S.Pd., MT). Acare berlangsung dengan hikmat diawali dengan penyampaian materi oleh Jumadi Subur (alumni penulis buku Resign by Design).

Sabtu, 25 Juni 2016

Buka Puasa Bersama Guru dan Karyawan SMK Negeri 7 Semarang Tahun 1437 H

Bertempat di Gama Resto Bangkong Semarang, pada tanggal 24 Juni 2016 yang lalu telah dilaksanakan Buka Puasa Bersama Guru dan karyawan SMK Negeri 7 Semarang. Kegiatan tersebut sebagai Penutup serangkaian acara Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017 di SMK Negeri 7 Semarang. Berkenan menyampaikan sambutan Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. Usai acara buka bersama dilanjutkan dengan ramah tamah. Acara dimulai sekitar jam 17.00 WIB dan berakhir menjelang jam 18.30 WIB. 

Jumat, 24 Juni 2016

Suasana Pengumuman dan Daftar Ulang Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017

Jum'at, 24 Juni 2016 merupakan hari terakhir Daftar Ulang Penerimaan Peserta Didik Baru yang diterima di SMK Negeri 7 Semarang Tahun Pelajaran 2016/2017 suasana cukup lancar. Beberapa siswa dari luar kota nampak antusias sekali dengan menyerahkan Surat Rekomendasi dari Dinas Pendidikan Kota/Kabupaten setempat.

Rabu, 22 Juni 2016

Pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017

Selamat datang Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017 yang telah dinyatakan diterima pada Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017. Selamat bergabung dengan sekolah yang Tiada Hari Tanpa Prestasi. Adapun daftar peserta yang dinyatakan diterima pada Seleksi Penerimaan Peserta Didik Baru Tahun Pelajaran 2016/2017 dapat dilihat pada alamat : https://ppd.semarangkota.go.id/smk - plih Hasil Seleksi - pilih Sekolah (SMK Negeri 7) - pilih Kompetensi Keahlian. Kutipan daftar siswa yang diterima dapat pula dilihat pada alamat : http://ppdbsmkn7smg.blogspot.co.id/p/hasil-seleksi.html, yang tampilannya sebagai berikut :

Kamis, 09 Juni 2016

Pesantren Ramadhan 1437 H / 2016 M

Ramadhan 1437 H di kampus SMK Negeri 7 Semarang diwarnai antara lain dengan Pesantren Ramadhan. Kali ini kegiatan dibuka oleh Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. SUdarmanto, M.Pd. pada Rabu, 8 Juni 2016 bertepatan dengan 3 Ramadhan 1437 H.
Pesantren mengambil dua lokasi yaitu Aula SMK Negeri 7 Semarang dan Masjid Al Adab SMK Negeri 7 Semarang. Pesantren akan dilaksanakan hingga 16 Juni 2016 dengan beberapa materi dan narasumber baik dalam sekolah maupun luar sekolah.