Kamis, 14 Maret 2024

Siswa SIJA Berprestasi di Ajang Fictpact Cup Unika Soegijapranata Semarang Tahun 2024

Kegiatan Fictpact Cup 2024 diselenggarakan oleh Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Fakultas Ilmu Komputer Universitas Katholik Soegijapranata Semarang. Kategori yang dilombakan adalah Digital Business Plan, UI/UX [SMA/SMK], UI/UX [Mahasiswa], Web Development [SMA/SMK], dan Web Development [Mahasiswa].

Pada kesempatan tersebut, siswa konsentrasi keahlian Sistem Informasi, Jaringan, dan Aplikasi (SIJA) telah berpartisipasi sebagai peserta. Alhamdulillah, tim Sija Stemba Semarang telah berhasil meraih prestasi sebagai berikut.

Juara I UI/UX [SMA/SMK]
  • Hanifa Nur Akhilah (XII SIJA 2)
  • Chynthia Rahmawati (XII SIJA 2)
Juara II UI/UX [SMA/SMK]
  • Dyah Ayu Kintania Putri (XI SIJA 2)
  • Zuraida Desy Kurniawati (XI SIJA 2)

Peserta lomba UI/UX [SMA/SMK] oleh panitia diberikan aplikasi namanya Digikom (semacam aplikasi pembayaran yang dikontrol oleh pihak sekolah). Tugas peserta mendesain ulang tampilan,  mengkaji fitur fitur yang sudah ada, dapat menghapus fitur yang tidak perlu atau menambah fitur yang tepat untuk pengguna. Target peserta adalah fokus agar aplikasi menjadi lebih menarik. Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.

Referensi :

Sabtu, 09 Maret 2024

Berprestasi di Ajang FLS2N Tahun 2024 Tingkat Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Jawa Tengah

Festival Lomba Seni Siswa Nasional (FLS2N) adalah sebuah ajang talenta di bidang seni budaya bagi peserta didik jenjang pendidikan dasar, menengah, dan SLB (Sekolah Luar Biasa). Ajang FLS2N ini diselenggarakan secara bertingkat mulai dari daerah hingga nasional, untuk menjaring peserta terbaik dari 38 provinsi di Indonesia. Mekanisme bertingkat tersebut merupakan salah satu cara untuk memberikan kesempatan yang sama dan adil bagi peserta didik di seluruh Indonesia untuk berprestasi dan menjadi bibit-bibit talenta potensial di bidang seni budaya.

Pada tahun 2024 ini, SMK Negeri 7 Semarang telah berhasil meraih prestasi FLS2N SMK Tingkat Cabang Dinas Pendidikan Wilayah I Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah. Adapun prestasi yang telah diraih adalah :
  1. Juara 1 Mata Lomba Solo Gitar a.n. Putra Satrio Wibowo (XI TME 1) dengan pembimbing Ibu Atik Supriyantini, S.Pd.
  2. Juara 3 Mata Lomba Tari Kreasi a.n. Lidya Novitasari (XII KGS 1) dengan pembimbing Ibu Eny Kusumawati, S.Pd.
Juara 1 Mata Lomba Solo Gitar a.n. Putra Satrio Wibowo (XI TME 1) dengan pembimbing Ibu Atik Supriyantini, S.Pd.

Juara 3 Mata Lomba Tari Kreasi a.n. Lidya Novitasari (XII KGS 1) dengan pembimbing Ibu Eny Kusumawati, S.Pd.

Jumat, 08 Maret 2024

Berprestasi di Ajang LKS SMK Kota Semarang Tahun 2024

Lomba Kompetensi Siswa adalah kompetisi tahunan antar siswa pada jenjang SMK sesuai bidang keahlian yang diajarkan pada SMK peserta. Kegiatan ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian seleksi untuk mendapatkan siswa-siswi terbaik secara berjenjang dari tingkat Kota Semarang, tingkat Provinsi Jawa Tengah, hingga tingkat Nasional. Pemenang LKS SMK tingkat Kota Semarang akan mewakili Kota Semarang ke ajang LKS SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah. Siswa yang mengikuti LKS SMK adalah siswa terbaik dari tiap SMK yang telah mendaftarkan diri. Kegiatan ini adalah untuk mendorong semangat berprestasi peserta didik SMK yang diadakan setiap tahun dan sebagai upaya mempromosikan lulusan SMK kepada dunia usaha/dunia industri serta pemangku kepentingan lainnya.

Pada tahun 2024 ini, SMK Negeri 7 Semarang telah berhasil meraih prestasi LKS SMK Tingkat Kota Semarang yang diselenggarakan antara tanggal 26 Februari s.d. 08 Maret 2024 dan menjadi duta SMK Kota Semarang di LKS SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah Tahun 2024. Adapun prestasi yang telah diraih adalah :
  1. Juara 1 Mata Lomba Elektronika (Elektronics) a.n. Afriza Dicky Fadli Arrosyd (XII TEK 1) dengan pembimbing Bapak Firmansyah, S.Pd.
  2. Juara 1 Mata Lomba Pemasangan Intalasi Pipa Air dan Pemanas (Plumbing and Heating) a.n. Kafka Aqila Syauqi Buana (XII KGS 2) dengan pembimbing Ibu Tri Budi Handayani, S.Pd.
Semoga meraih prestasi terbaik di ajang LKS SMK Tingkat Provinsi Jawa Tengah.
Juara 1 Mata Lomba Elektronika (Elektronics) a.n. Afriza Dicky Fadli Arrosyd (XII TEK 1) dengan pembimbing Bapak Firmansyah, S.Pd.

Juara 1 Mata Lomba Pemasangan Intalasi Pipa Air dan Pemanas (Plumbing and Heating) a.n. Kafka Aqila Syauqi Buana (XII KGS 2) dengan pembimbing Ibu Tri Budi Handayani, S.Pd.

Kamis, 07 Maret 2024

Uji Kompetensi Keahlian Tahun 2024

Bentuk perwujudan dari revitalisasi pendidikan vokasi ialah dengan peningkatan akses sertifikasi lulusan peserta didik SMK melalui uji kompetensi keahlian (UKK). UKK merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menjamin mutu pendidikan pada satuan pendidikan SMK. Diharapkan melalui program ini, SMK bisa menghasilkan lulusan yang berkompeten.

UKK berperan penting dalam kelulusan peserta didik karena hasil UKK akan menjadi indikator pencapaian standar kompetensi kelulusan. Nantinya, sertifikasi yang diperoleh menjadi sumber informasi atas kompetensi yang dimiliki peserta didik.

Untuk Tahun 2024 ini, SMK Negeri 7 Semarang menyelenggarakan UKK secara mandiri dengan industri mitra sesuai dengan karakteristik kompetensi keahlian masing-masing. Adapun industri mitra yang dimaksud adalah :
  1. PT Internet Mulia Untuk Negeri (Nexa) pada kompetensi keahlian Sistem Informatika, Jaringan, dan Aplikasi (SIJA)
  2. PT Arsi Granada Muda pada kompetensi keahlian Konstruksi Gedung, Sanitasi, dan Perawatan (KGSP)
Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Pengujian satu per satu siswa SIJA

Pengujian satu per satu siswa SIJA

Foto bersama tiap kelompok ujian bersama penguji SIJA

Uji perancangan siswa KGSP

Uji praktik lapangan KGSP

Minggu, 03 Maret 2024

Kajian Muslimah Stemba - 03 Maret 2024

Salah satu Bidang di kepengurusan Kamisetembang Periode 2023 - 2028 adalah Sub Bidang Pemberdayaan Perempuan. Di bidang ini salah satu programnya adalah Melaksanaan Kajian Muslimah Stemba. Kali ini sempat terdokumentasi salah satu kegiatan tersebut yang dilaksanakan pada tanggal 03 Maret 2024 bertempat di Masjid AL Adab - SMK Negeri 7 Semarang.
Liputan Kegiatan