Sabtu, 28 Oktober 2017

Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-89 Tahun 2017

Pelaksanaan Upacara Hari Sumpah Pemuda Ke-89 Tahun 2017 di SMK Negeri 7 Semarang diselenggarakan pada hari Sabtu, 28 Oktober 2017 di lapangan sepakbola. Peserta upacara terdiri dari bapak/ibu guru/karyawan dan para siswa. Berkenan menjadi Inspektur Upacara adalah Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. Ketika tiba saat Amanat Inspektur Upacara, beliau membacakan Sambutan Tertulis Menteri Pemuda dan Olah Raga - Imam Nahrawi.

Pada salah satu bagian naskah yang dibacakan Kepala Sekolah terdapat kalimat yang mengutip Sambutan Presiden Pertama - Ir. Soekarno : "Jangan mewarisi abu Sumpah Pemuda, tapi warisilah Api Sumpah Pemuda. Kalau sekadar mewarisi abu, saudara-saudara akan puas dengan Indonesia yang sekarang sudah satu bahasa, satu bangsa, dan satu tanah air. Tapi ini bukan tujuan akhir,".
Api Sumpah Pemuda harus kita ambil dan kita nyalakan dalam rangka mewujudkan tema peringatan Hari Sumpah Pemuda Tahun 2017 : Pemuda Indonesia Berani Bersatu.

Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.

Pengibaran Sang Merah Putih

Pembacaan Sambutan Tertulis Menteri Pemuda dan Olah Raga

Suasana khitmad pelaksanaan upacara

Jumat, 27 Oktober 2017

Prestasi Akademik Siswa Di Ajang Olimpiade Jaringan Mikrotik - APJII 2017

Acara Olimpiade Jaringan Mikrotik – APJII 2017 ini adalah prakarsa dari Citraweb Nusa Infomedia (Citraweb), dan diselenggarakan bersama antara Citraweb Nusa Infomedia dan Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII). Acara Olimpiade ini juga termasuk salah satu acara dalam rangkaian Peringatan Hari Jadi APJII ke-21, dan MikroTik User Meeting 2017 Indonesia.

Penyelenggaraan acara ini bertujuan mengasah dan mendorong penguasaan ilmu jaringan untuk siswa Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) di Indonesia, khususnya SMK yang memiliki jurusan Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ). Kemampuan mengelola jaringan ini adalah salah satu keterampilan yang dibutuhkan oleh dunia kerja, seiring dengan hampir semua jenis perusahaan bermigrasi menggunakan sistem komputerisasi dan jaringan.

MikroTik adalah salah satu perangkat jaringan yang saat ini banyak digunakan di dunia industri dan operator telekomunikasi. Keterampilan untuk mengkonfigurasi MikroTik juga banyak diajarkan di SMK-SMK, khususnya yang memiliki jurusan TKJ. Bahkan lebih dari 200 SMK telah terdaftar sebagai MikroTik Academy, program kerja sama dengan MikroTik yang memberikan hak bagi SMK untuk menyelenggarakan pelatihan dan ujian sertifikasi MikroTik Certified Network Associates (MTCNA).

APJII sebagai wadah bagi perusahaan penyelenggara telekomunikasi, menganggap acara Olimpiade ini sesuai dan sangat bermanfaat bagi anggotanya. Proses rekruitmen dan magang kerja di operator telekomunikasi bisa menjadi tindak lanjut yang sama-sama menguntungkan, baik dunia industri maupun dunia pendidikan.

Di tahun 2017 ini, SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang mengirimkan Tim untuk mengikuti Olimpiade Jaringan Mikrotik – APJII 2017. Tim Stemba Semarang (Peserta : Leonardus Daniel Krisnayuda P. dan Alexander Rio Adi Negoro dengan Pembimbing : H. Joestiharto, S.Pd., SST, MT) telah berhasil melewati Babak Penyisihan wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta yang berlangsung di kampus Universitas Dian Nuswantoro Semarang pada tanggal 23 September 2017 dan berhak mengikuti Babak Final tanggal 26 Oktober 2017 di Ballroom Hotel Royal Ambarrukmo Yogyakarta, Jl. Laksda Adisucipto No.81, Caturtunggal, Kec. Depok, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Pada Babak Final, Tim Stemba Semarang telah berhasil memperoleh nilai tertinggi, sehingga berhak mengikuti Babak Grand Final yang berlangsung di tanggal 26 Oktober 2017 pada malam harinya. Perjuangan di Babak Grand Final, Tim Stemba Semarang bersaing dengan Tim SMK Negeri 2 Depok Sleman, DI Yogyakarta dan SMK Negeri 1 Nglegok, Jawa Timur. Alhamdulillah, Tim Stemba Semarang berhasil mengumpulkan skor tertinggi, sehingga berhak memperoleh predikat sebagai Juara I.

Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.
Babak Penyisihan wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta


Babak Final Tahap 3 dan 4

Daftar SMK yang masuk Babak Final Cerdas Cermat

Tim Stemba Semarang (Leonardus Daniel Krisnayuda P. dan Alexander Rio Adi Negoro)

Perolehan Skor Terakhir

Pemenang Lomba

Pemberian Medali Penghargaan oleh Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud : Hamid Muhammad, M.Sc., Ph.D.

Pemberian Medali Penghargaan oleh Dirjen Pendidikan Dasar dan Menengah Kemendikbud : Hamid Muhammad, M.Sc., Ph.D.

Foto Bersama

Foto Bersama Para Juara

Sambutan Perwakilan Mikrotik - Arnis Riekstins

Babak Grand Final

Senin, 23 Oktober 2017

Kunjungan Tim Visitasi Keterlaksanaan SMK Program 4 Tahun

Senin, 23 Oktober 2017 - SMK Negeri 7 Semarang menerima tamu dari Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan, Direktorat Pendidikan Menengah Kejuruan - DR. Sulipan, M.Pd. Kehadiran beliau dalam rangka Kunjungan Tim Visitasi Keterlaksanaan SMK Program 4 Tahun di SMK Negeri 7 Semarang. Berkenan menerima kehadiran beliau adalah Staf Kurikulum - Titik Setyawati, S.Pd., MT,  Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Tenaga Listrik - Drs. Suharto, Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Otomasi Industri - Nyiroro Sri Djatiningsih, S.Pd., MT, Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Konstruksi Jalan, Irigasi, dan Jembatan - Drs. Muh. Afgan Warnawan, Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Konstruksi Gedung, Sanitasi, dan Perawatan - Daniel Agung Wibowo Suparno, ST, Ketua Kompetensi Keahlian Sistem Informatika, Jaringan, dan Aplikasi - H. Joestiharto, S.Pd., SST, MT, Guru Teknik Manajemen dan Perawatan Otomotif - Arif Wibisono, ST, Guru Teknik Konstruksi Gedung, Sanitasi, dan Perawatan - Drs. Aris Budiono, dan Pengurus Komite Sekolah - Drs. Lilik Sunaryo.

Suasana akrab menjamu tamu

Foto bersama usai kegiatan

Jumat, 20 Oktober 2017

Menjaga Kebugaran dan Kesehatan

Tiap hari Jum'at, segenap warga Stemba Semarang (SMK Negeri 7 - STM Pembangunan Semarang) dalam rangka menjaga kebugaran dan kesehatan melaksanaan kegiatan kerja bakti kampus atau senam bersama. Kegiatan tersebut diikuti oleh bapak/ibu guru/karyawan maupun siswa/siswi. Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.

 Bapak/Ibu Guru/Karyawan dengan antusias mengikuti Jum'at Senam

Para siswa/siswi dengan antusias mengikuti Jum'at Senam

Bapak guru yang tidak sedang mengajar berlanjut main bulu tangkis

Jumat, 13 Oktober 2017

Pemeriksaan Dokumen Kurikulum Oleh Pengawas

Seiring dengan telah berlangsungnya tahun pelajaran 2017/2018, maka pada hari ini - Jum'at, 13 Oktober 2017 - Pengawas SMK Kota Semarang (Drs. Slamet Sarjono, MM) yang menjadi pendamping untuk SMK Negeri 7 Semarang telah melaksanakan pemeriksaan keterlaksanaan dan kesesuaian Kurikulum 2013 Revisi yang telah dikemas menjadi Kurikulum Implementatif Tingkat Satuan Pendidikan oleh SMK Negeri 7 Semarang bersama Institusi Pasangan masing-masing Kompetensi Keahlian. Berkenan menerima kunjungan Waka Kurikulum (Albasori, S.Pd.) beserta staf Kurikulum (Drs. Budi Wahyono, M.Si. dan Titik Setyawati, S.Pd., MT).

Kamis, 12 Oktober 2017

Penarikan Program Pengalaman Lapangan Universitas Negeri Semarang Tahun 2017

Setelah berjalan selama 3 (tiga) bulan, para mahasiswa peserta Program Pengalaman Lapangan Universitas Negeri Semarang tahun 2017 pada hari Kamis, 12 Oktober 2017 yang lalu telah berakhir dan dilakukan serangkaian acara penarikan bertempat di Ruang Sidang Atas. Berkenan hadir menarik para mahasiswa DR. Muhammad Khumaedi, M.Pd. (Dosen Unnes). Berkenan melepas para mahasiswa PPL Unnes tahun 2017 Kepala Sekolah (Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.) didampingi oleh Waka Kurikulum (Albasori, S.Pd.), Ketua Pengelola BOS (Drs. Sigit Podjiono, SH, M.Si.), Ketua Kompetensi Keahlian (Drs. Muh. Afgan Warnawan, MT - TGB/TKJIJ, Daniel Agung Wibowo Suparno, ST - TKBB/TKGSP, Nyiroro Sri Djatiningsih, S.Pd., MT - TEI/TOI, Sugiyanti, S.Pd. - TKR/TMPO, Drs. Suharto - TIPLT/TTL), dan Guru Bimbingan Konseling (Dra. Yunita Astuti). Di akhir acara dilakukan penyerahan cinderamata dan foto bersama.

Rabu, 11 Oktober 2017

Program Penjaringan Kesehatan Kelas X

Sebagai tindak lanjut kerjasama yang berkelanjutan antara SMK Negeri 7 Semarang dengan Dinas Kesehatan Kota Semarang, maka dari tanggal 11 s.d. 13 Oktober 2017 telah dilakukan Program Penjaringan Kesehatan Kelas X (siswa baru) semua kompetensi keahlian. Sebagai pelaksana kegiatan adalah Puskesmas Pandanaran Kota Semarang. Adapun hal-hal yang diperiksa antara lain :
  1. Tekanan darah
  2. Gigi dan mulut
  3. Telinga
  4. Mata
Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.

Dengan antusias para siswa mengantri untuk memperoleh giliran diperiksa

Dibantu anggota PMR SMK Negeri 7 Semarang mengisi instrumen pemeriksaan

Tim dokter dari Puskesman Pandanaran Kota Semarang memeriksa para siswa dengan seksama

Selasa, 10 Oktober 2017

Kunjungan SMK Harapan Mulya Kabupaten Kendal

Senin, 09 Oktober 2017 yang lalu Kampus Stemba Semarang dikunjungi oleh SMK Harapan Mulya Kabupaten Kendal. Perwakilan siswa dan guru SMK Harapan Mulya menyempatkan diri mengikuti Upacara Bendera yang dilaksanakan di lapangan sepak bola kampus setempat. Usai upacara, para tamu di jamu di ruang Sidang Bawah (Ruang Piala) untuk melaksanakan silaturahim dan sambung rasa antara guru dan perwakilan siswa yang tergabung sebagai pengurus OSIS dan MPK. Berkenan menerima tamu Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan - Rasno, S.Pd. dan Kaur Kesiswaan - Sadar Djunedy, S.Sos.. Banyak hal yang diperoleh dari tukar pengalaman, baik antara guru maupun antara siswa. Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.

Suasana khitmad saat upacara

Siswa SMK Harapan Mulya Kabupaten Kendal mengikuti upacara dengan seksama

Suasana silaturahim dan sambung rasa

Penyerahan cindera mata

Senin, 09 Oktober 2017

Kunjungan Dari Tim Visitasi Profil SMK

Sabtu, 07 Oktober 2017 yang lalu - Kampus SMK Negeri 7 Semarang menerima tamu dari Direktorat Pembinaan SMK terkait dengan keterlaksanaan pendidikan SMK oleh Tim Visitasi Profil SMK. Mereka berkunjung ke Kampus Simpang Lima Semarang dlam rangka mengumpulkan materi pembuatan profil Sekolah Menengah Kejuruan di Indonesia. Berkenan menerima tamu Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas dan Hubungan Industri - Netty Pietersina Engel, S.Pd., M.Kom., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Albasori, S.Pd., serta beberapa Ketua Kompetensi Keahlian. Tamu berkunjung dan berkeliling melakukan pengamatan pada tiap kompetensi keahlian yang ada di kampus Stemba Semarang.

Rabu, 04 Oktober 2017

Tinjauan Manajemen SMM ISO 9001 : 2008

Bertempat di Ruang Sidang Atas SMK Negeri 7 Semarang, dari tanggal 04 s.d. 05 Oktober 2017 dilaksanakan Tinjauan Manajemen SMM ISO 9001 : 2008. Peserta kegiatan adalah para Ketua Unit Kerja dibantu Staf Unit Kerja masing-masing dalam rangka upaya manajemen sekolah untuk :
  1. Memperbaiki manajemen sekolah
  2. Memberdayakan personil
  3. Meningkatkan perilaku taat asas sesuai dengan Standar Operasional Prosedur
  4. Menerapkan budaya berfikir sistemik
Berkenan membuka acara adalah Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. Kemudian dilanjutkan dengan pembahasan Sasaran Mutu, Visi, dan Misi sekolah untuk tahun pelajaran 2017/2018. Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.
Menyanyikan Lagu Indonesia Raya

Peserta dengan antusias mengikuti kegiatan

Senin, 02 Oktober 2017

Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2017

Hari Minggu, 01 Oktober 2017 yang lalu, segenap warga Kampus Sekolah Simpang Lima Semarang (SMK Negeri 7 Semarang) telah menyelenggarakan Upacara Bendera dalam rangka memperingati Upacara Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2017. Berkenan menjadi Inspektur Upacara adal Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.. Pada kesempatan tersebut dibacakan Ikrar yang narasinya sebagai berikut :

IKRAR

Dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, kami yang melakukan upacara ini menyadari sepenuhnya :

bahwa sejak diproklamasikan Kemerdekaan Negara Kesatuan Republik Indonesia pada tanggal 17 Agustus 1945 pada kenyataannya telah banyak terjadi rongrongan baik dari dalam negeri maupun luar negeri terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia;

bahwa rongrongan tersebut dimungkinkan oleh karena kelengahan, kekurangwaspadaan Bangsa Indonesia terhadap kegiatan yang berupaya menumbangkan Pancasila sebagai ideologi Negara;

bahwa dengan semangat kebersamaan yang dilandasi oleh nilai-nilai luhur ideologi Pancasila, bangsa Indonesia tetap dapat memperkokoh tegaknya Negara Kesatuan Republik Indonesia;

maka di hadapan Tuhan Yang Maha Esa dalam memperingati Hari Kesaktian Pancasila, kami membulatkan tekad untuk tetap mempertahankan dan mengamalkan nila-nilai Pancasila sebagai sumber kekuatan menggalang kebersamaan untuk memperjuangkan, menegakkan kebenaran dan keadilan demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Jakarta, 1 Oktober 2017
Atas Nama Bangsa Indonesia 
Wakil Ketua DPR RI

H Fahri Hamzah, SE

Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.
 Inspektur Upacara - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.

Peserta Upacara dengan antusias mengikuti upacara

Suasana Upacara