Kamis, 19 Januari 2017

Workshop Trend TIK 2017

"Sinkronisasi SMK TIK dengan Dunia Usaha dan Industri untuk menghasilkan SDM yang kompeten", menjadi tema yang diangkat pada acara yang bertajuk Workshop Trend TIK 2017. Acara digelar di SMK Negeri 7 Semarang pada hari Selasa, 17 Januari 2017 yang lalu bertempat di Ruang Sidang Atas kampus setempat. Kegiatan workshop diikuti sejumlah utusan perwakilan dari 17 kota/kabupaten se-Jawa Tengah. Workshop difokuskan pada trend perkembangan teknologi informasi di tahun 2017, dan SMK dituntut mampu menyesuaikan kebutuhan pasar kerja khususnya di bidang teknologi informasi. 

Bapak Dedi Yudianto dari Genta Foundation sedang menyampaikan materi.

Bertindak sebagai narasumber adalah sejumlah praktisi TIK yang bergabung dalam Komisi Penyelarasan TIK Indonesia yaitu Bapak Franky - Apkomindo, Bapak Franz Thamura - pemerhati Java Programming, dan Bapak Dedi Yudianto - Genta Foundation.

Bapak Franz Thamura - pemerhati Java Programming, sedang menyampaikan materi.

Dalam kesempatan ini juga disampaikan peluang peningkatan SDM yang dilaksanakan Balai Besar Pengembangan Latihan Kerja Bekasi. Pelatihan ini berfokus pada bidang teknologi informasi serta elektronika. Kurikulum yang diberikan mengacu pada kebutuhan industri yang sesuai tuntutan masa sekarang.

Senin, 09 Januari 2017

Selamat Jalan Mr. Jeon Duk Joon

Ruang Tempat Uji Kompetensi pada Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan pada hari ini - Senin, 09 Januari 2017 telah menjadi saksi acara pelepasan Mr. Jeon Duk Joon (voulentir KOICA - Korea International Cooperation Agency) yang telah menyelesaikan tugas pengabdiannya di SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang selama lebih kurang 2 (dua) tahun. Acara pelepasan dihadiri oleh Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd., Kepala Tata Usaha - Dra. Punjung Rejekiningsih, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kutikulum - Albasori, S.Pd., Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan - Rasno, S.Pd., Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan - Sugiyanti, S.Pd., segenap guru Teknik Kendaraan Ringan, dan perwakilan siswa Teknik Kendaraan Ringan.

Berikut sebgian liputan pada acara tersebut.

Penyerahan cinderamata dari Mr. Jeon Duk Joon kepada kepada sekolah.

Penyerahan cinderamata dari sekolah kepada Mr. Jeon Duk Joon.

Mr. Jeon Duk Joon berpamitan dengan siswa Teknik Kendaraan Ringan.

Pose foto perpisahan

Selamat jalan Mr. Jeon Duk Joon, terima kasih yang sebesar-besarnya atas segala bantuan dan kerjasamanya selama ini. Semoga kerjasama dengan KOICA dapat berkelanjutan.

Jumat, 06 Januari 2017

Peluncuran Stemba Student Company

Bertempat di Ruang Sidang Atas kampus SMK Negeri 7 Semarang, pada tanggal 05 Januari 2016 yang lalu telah berlangsung acara Peluncuran Stemba Student Company, yaitu sebuah media belajar siswa dalam mengembangkan praktek kewirausahaan di kalangan siswa dengan permodalan usaha yang diperoleh dari penjualan saham. Berkenan menyampaikan sambutan dalam acara peresmian adalah Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd., Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Semarang - Drs. Sutarto, MM, dan Ibu Ananto Wati (Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah). Peresmian ditandai dengan pemasangan mozaik logo Stemba SC secara berturut-turut oleh Ibu Ananto Wati, Bapak Sutarto, dan Bapak Sudarmanto. Usai acara pembukaan, dilanjutkan dengan penjualan saham usaha.

Berikut ini sebagian liputan kegiatan tersebut.

Paparan ketua Stemba SC tentang pengurus dan kegiatan yang akan dilaksanakan

Formasi Pengurus Stemba SC

Sambutan Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.

Sambutan Kepala Bidang Pendidikan Dasar Dinas Pendidikan Kota Semarang - Drs. Sutarto, MM, mewakili Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang

Sambutan Ibu Ananto Wati mewakili Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah

Peresmian secara simbolis

Foto bersama setelah peresmian Stemba SC

Suasana pembelian saham usaha Stemba SC

Produk perdana Stemba SC

Minggu, 01 Januari 2017

Focus Group Discussioan Bersama Direktur Pembinaan SMK

Penghujung tahun 2016 - tepatnya di tanggal 31 Desember 2016 yang lalu, SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang berkesempatan menyelenggarakan Focus Group Discussioan Bersama Direktur Pembinaan SMK, Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan - Drs. H. Mustaghfirin Amin, MBA. Bertempat di Ruang Sidang Atas dengan dihadiri oleh segenap bapak/ibu Guru/Karyawan. Pada kesempatan tersebut, beliau mengajak kepada segenap keluarga besar SMK Negeri 7 Semarang untuk bersama-sama berbenah diri dalam rangka mensukseskan "Strategi Pengembangan SMK Negeri 7 Semarang Menjadi SMK Super Rujukan Tahun 2017".

Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut :

Sambutan pembukaan oleh Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.

Penyampaian materi oleh Direktur Pembinaan SMK - Drs. H. Mustaghfirin Amin, MBA

Suasana Forum Group Discussion