Jumat, 28 April 2017

Kunjungan SMK Negeri 6 Surakarta di SMK Negeri 7 Semarang

Kamis, 27 April 2017 yang lalu telah hadir beranjangsana di SMK Negeri 7 Semarang rombongan jajaran Manajemen SMK Negeri 6 Surakarta. Rombongan dipimpin oleh Kepala SMK Negeri 6 Surakarta - Ties Setyaningsih, M.Pd., MM. Sedangkan berkenan menyambut dari SMK Negeri 7 Semarang adalah : Kepala Tatat Usaha - Drs. Hj. Punjung Rejekiningsih, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Albasori, S.Pd., Koordinator Guru Normatif Adaptif - Dra. Hj. Sri Handayani, dan perwakilan guru a.n. Dra. Yunita Astuti (BK), Hj. Rahayu, S.Pd., M.Si.(TIPTL), Hari Seputro, S.Pd., MT (TKJ).

Maksud kunjungan adalah mengawali komunikasi terkait dengan tata cara dan problematika pengelolaan SMK dengan program 4 tahun. Berikut sebagian cuplikan rangkaian kegiatan tersebut.
 Penjelasan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Albasori, S.Pd.

Penyerahan Cinderamata dari SMK Negeri 6 Surakarta kepada SMK Negeri 7 Semarang

Penyerahan Cinderamata dari SMK Negeri 7 Semarang kepada SMK Negeri 6 Surakarta

Foto bersama di Lobby SMK Negeri 7 Semarang

Rabu, 26 April 2017

Guru Tamu dari PT Nusantara Building Industries di SMK Negeri 7 Semarang

PT Nusantara Building Industries (PT NBI) merupakan perusahaan swasta nasional dengan fasilitas PMDN yang bergerak dalam kegiatan industri bahan bangunan. PT NBI mulai beroperasi untuk pertama kalinya pada pertengahan tahun 2003, berlokasi di Jalan Raya Semarang – Demak Km. 17 Desa Wonokerto, Kecamatan Karang Tengah, Kabupaten Demak, Provinsi Jawa Tengah dengan kantor pusat dan pabrik yang berada dalam satu lokasi.

PT NBI bergerak di bidang manufaktur bahan bangunan khususnya produk yang berbasis semen tersebut pada hari ini - Rabu, 26 April 2017 telah melaksanakan salah satu program Corporate Social Responsibility (CSR) di SMK Negeri 7 semarang berupa Guru Tamu. Adapun rangkaian kegiatan diawali dengan penyerahan cinderamata dari PT NBI - Adi Prihartanto kepada sekolah yang diterima langsung oleh Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. Dilanjutkan dengan penyampaian materi tentang pengenalan produk yang berbasis semen dengan merek dagang NusaBoard. Para siswa yang mengikuti kegiatan tersebut adalah dari kompetensi keahlian Teknik Gambar Bangunan (TGB) dengan didampingi oleh Ketua Kompetensi Keahlian TGB - Drs. Muh. Afgan Warnawan, MT.

Berikut sebagian cuplikan kegiatan tersebut.
Penyerahan cinderamata

Siswa dan siswi dengan antusias mendengarkan penjelasan dari Tim NusaBoard

Foto bersama usai acara

Minggu, 23 April 2017

Kunjungan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan di SMK Negeri 7 Semarang

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan - Muhajir Effendy dalam lawatannya ke Jawa Tengah menyempatkan diri singgah ke SMK Negeri 7 Semarang pada tanggal 21 April 2017 yang lalu. Maksud kedatangan Mendikbud adalah melakukan visitasi keterlaksanaan di lapangan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan Dalam Rangka Peningkatan Kualitas Dan Daya Saing Sumber Daya Manusia Indonesia. Berkenan mendampingi Mendikbud adalah Direktur Pembinaan Sekolah Menengah Kejuruan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan - Drs. H. Mustaghfirin Amin, MBA, Kepala Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa tengah - Drs. Reza Pahlevi, M.Pd., dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang - Drs. Bunyamin, M.Pd. Banyak hal yang dipertanyakan oleh Mendikbud kepada Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. terkait dengan sarana dan prasarana dalam meningkatkan kompetensi guru dan siswa SMK Negeri 7 Semarang.

Dalam kunjungan singkatnya, beliau menyampaikan apresiasi positif kepada SMK Negeri 7 Semarang atas kegiatan yang sedang dilaksanakan pada saat itu, yaitu perpaduan kegiatan pendidikan karakter secara secara bersama-sama antara Pengajian untuk siswa muslim dan Bakti Sosial untuk siswa Nasrani.

Berikut cuplikan kegiatan Kunjungan Mendikbud.
 Dialog Mendikbud dengan Kepala Sekolah disaksikan Direktur Pembinaan SMK dan Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang

Mendikbud berkenan mendengarkan Penjelasan Kepala Dinas Pendidikan Kota Semarang

Sabtu, 22 April 2017

Pendidikan Karakter Terintegrasi di SMK Negeri 7 Semarang

Penerapan Kurikulum 2013 SMK yang sudah berjalan tahun keempat di SMK Negeri 7 Semarang. Secara periodik pelaksanaan pembelajaran pendidikan karakter pada Kompetensi Inti 1 (Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya) dan Kompetensi Dasar 1.3. (Mengamalkan nilai-nilai keimanan sesuai dengan ajaran agamanya dalam kehidupan sehari-hari). Pada bulan April 2017 yang bertepatan dengan adanya 2 perayaan hari besar, Hari Raya Umat Nasrani : Jumat Agung 2017 (Wafat Yesus Kristus) - 14 April 2017 dan Hari Raya Umat Islam : Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW 2017 (27 Rajab 1438 H) - 24 April 2017, maka secara bersamaan dilakukan kegiatan berupa :
  1. Pengajian Isra' Mi'raj Nabi Muhammad SAW yang dikoordinir oleh Kegiatan Ekstra Kerohanian Islam, bertempat di Masjid Al Adab dan sekitarnya.
  2. Bakti Sosial yang dikoordinir oleh Kegiatan Ekstra Kerohanian Kristen, bertempat di Lapangan Volley dan sekitarnya
Berikut cuplikan kegiatan tersebut.
Rebana Arabasta SMK Negeri 7 Semarang

Uraian Hikmah Isra' Mi'raj disampaikan oleh Habib Muhammad bin Farid Al Muthohhar

Siswa dan siswi muslim dengan antusias mendengarkan Tausiyah dari Habib Muhammad bin Farid Al Muthohhar

Kepala Sekolah berkenan menyambut Ustadz Habib Muhammad bin Farid Al Muthohhar

Anggota Kegiatan Kerohanian Islam menyempatkan diri berfoto bersama Ustadz Habib Muhammad bin Farid Al Muthohhar

Stand Bakti Sosial Kerohanian Kristen

Penjualan Sembako Murah kepada siswa/siswi maupun bapak/ibu guru/karyawan

Pijat Gratis untuk Bapak / Ibu Guru dan Karyawan

Potong rambut gratis untuk siswa

Jumat, 21 April 2017

Peringatan Hari Kartini Tahun 2017

Tanggal 21 April yang telah ditetapkan sebagai hari Kartini telah diperingati di kampus SMK Negeri 7 Semarang dengan Upacara Bendera. Berkenan menjadi Inspektur Upacara adalah Dra. Hj. Nur Edhi Rahayu Isnaningsih (guru Bimbingan Konseling). Dalam sambutannya, beliau menyampaikan sekelumit sejarah Raden Ajeng Kartini dan pesan yang dapat kita teladani dari sepak terjang beliau untuk para siswi.

Seragam upacara yang digunakan tidak seperti biasanya, para bapak guru/karyawan mengenakan batik Wayang, para ibu guru/karyawan mengenakan busana tradisional, dan para siswa mengenakan atasan batik bebas dan bawahan putih. Usai upacara, Ibu Guru dan Karyawan berpose sejenak

Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Bapak dan Ibu Guru serta Karyawan

Siswa dan siswi

Inspektur Upacara Dra. Hj. Nur Edhi Rahayu Isnaningsih

Ibu Guru dan Karyawan berpose seusai upacara

Selasa, 18 April 2017

Inspektur Upacara dari Kepolisian

Senin, 17 April 2017 yang lalu, secara serentak di seluruh SMA maupun SMK se-Kota Semarang Kepolisian Republik Indonesia melalui Direktorat Lalu-lintas Kepolisian Daerah Jawa Tengah telah menugaskan salah satu stafnya untuk menjadi Inspektur Upacara. Kegiatan ini sebagai salah satu bentuk tanggung jawab pihak kepolisian dalam hal pembinaan generasi muda terkait dengan keselamatan berlalu-lintas di jalan raya serta memasyarakatkan slogan Polri : Menuju Indonesia Tertib, Bersatu, Keselamatan Nomor Satu. Demikian pula pelaksanaan Upacara Bendera di SMK Negeri 7 Semarang, bertindak selaku Inspektur Upacara adalah salah satu staf personil dari Direktorat Lalu-lintas Kepolisian Daerah Jawa Tengah.

Berikut cuplikan kegiatan tersebut.
Inspektur Upacara bersama bapak dan ibu guru dan karyawan

Penghormatan kepada Bendera Merah Putih

Sambutan Inspektur Upacara

Rabu, 12 April 2017

Mendampingi Kunjungan Beppenas dan Bappeda Provinsi Jawa Tengah di PT Kubota Indonesia Semarang

Selasa, 11 April 2017 yang lalu, Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. bersama Kepala Balai Pengembangan Pendidikan Kejuruan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah - Drs. Reza Pahlevi, M.Pd., Kasi Kurikulum SMK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah - DR. Hari Wulyanto, M.Si. berkenan mendampingi tamu dari Beppenas dan Bappeda Provinsi Jawa Tengah yang melakukan kunjungan di PT Kubota Indonesia Semarang. Kunjungan disambut langsung oleh Direktur PT Kubota Indonesia Semarang - Robbinson Winward (Alumni STM Pembangunan - SMK Negeri 7 Semarang).

Maksud kedatangan Tim Bappenas adalah melakukan visitasi keterlaksanaan di lapangan Instruksi Presiden Republik Indonesia Nomor 9 Tahun 2016 tentang Revitalisasi Sekolah Menengah Kejuruan Dalam Rangka Peningkatan Kualitas Dan Daya Saing Sumber Daya Manusia Indonesia. Banyak hal yang dipertanyakan oleh Tim Bappenas kepada pihak PT Kubota Indonesia Semarang terkait dengan perannya dalam meningkatkan kompetensi guru dan siswa SMK maupun penyerapan tenaga kerja tamatan SMK.

Berikut cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Tim Bappenas didampingi Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas dan Hubungan Industri - Netty Pietersina Engel, S.Pd., M.Kom. sedang mendengarkan dengan antusias keterangan yang diberikan oleh Kepala Sekolah

Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. sedang memberikan keterangan sesuai dengan pertanyaan dari Tim Bappenas didampingi Kasi Kurikulum SMK Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah - DR. Hari Wulyanto, M.Si.

Direktur PT Kubota Indonesia Semarang - Robbinson Winward mendampingi Tim Bappenas meninjau pabrik.

Foto bersama sebelum meninggalkan lokasi PT Kubota Indonesia Semarang

Senin, 03 April 2017

Inspeksi UNBK 2017 oleh Wakil Gubernur Jawa Tengah di SMK Negeri 7 Semarang

Pelaksanaan Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) Tahun 2017 yang berlangsung di SMK Negeri 7 Semarang dari tanggal 03 s.d. 06 April 2017 tahun ini mendapat kunjungan Wakil Gubernur Jawa Tengah - Drs. H. Heru Sudjatmoko, M.Si. pada pelaksanaan hari pertama. Beliau didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Provinsi Jawa Tengah - Drs. Gatot Bambang Hastowo, M.Pd.


Kunjungan diterima oleh Kepaka SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. dan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Albasori, S.Pd. dan jajaran manajemen SMK Negeri 7 Semarang. Usai melakukan kunjungan di Laboratorium Komputer yang digunakan UNBK, beliau memberikan penjelasan kepada awak media. 


Berikut kutipan keterangan beliau kepada awak media :
“Relatif semua siap. Beberapa sekolah yang kekurangan peralatan juga telah bisa diatasi. Misalnya, komputer ada 200, siswanya 600, bisa dibuat 3 sesi. Dan itu tidak ada masalah,” ujarnya.
Ia juga menjelaskan bahwa sekolah yang tidak punya peralatan komputer, dapat menginduk di sekolah lain.
“Artinya sangat baik, karena di tengah-tengah keterbatasan, ada kebersamaan, Ada gotong royong di situ,” jelasnya.
Ia pun menyebut gelaran UNBK sebagai langkah maju.
“Karena dengan teknologi, anak-anak sudah tidak bisa mencontek, jadi kecurangan bisa ditekan secara maksimal,” jelasnya.
Heru pun ingin agar pendidikan di Indonesia bisa lebih maju.
“Sepertinya semua pihak sependapat, bahwa hanya dengan pendidikan kita bisa menjadikan Indonesia bisa lebih makmur dan sejahtera,” ungkapnya.
Lebih lanjut, Heru menjelaskan bahwa pemerintah provinsi memiliki APBD yang dapat dialokasikan untuk sekolah-sekolah.
“Tidak hanya untuk komputer, tapi untuk hal-hal yang lain. Nah, sekolah sekarang ini dimungkinkan untuk menjaring partisipasi masyarakat,” ungkapnya.
Heru pun menyebutkan bahwa tidak adil apabila sekolah menggratiskan sekolah untuk semua orang.
“Yang benar, gratis untuk warga yang tidak mampu, karena mereka yang tidak mampu pun harus tetap sekolah agar generasi penerus bisa lebih mampu. Kalau tidak sekolah, akan lebih tidak mampu turun temurun,” jelasnya.


Sebelum meninggalkan kampus SMK Negeri 7 Semarang, Wakil Gubernur Jawa Tengah beserta rombongan dan manajemenen SMK Negeri 7 Semarang berkenan berfoto bersama di ruang lobby.

Dikutip dari :
http://jateng.tribunnews.com/2017/04/03/wakil-gubernur-jawa-tengah-sebut-smk-di-jawa-tengah-telah-siap-ikuti-unbk

Minggu, 02 April 2017

Deklarasi Generasi Muda Semarang Anti Hoax di SMK Negeri 7 Semarang

Tanggal 31 Maret 2017 yang lalu, SMK Negeri 7 Semarang telah dipilih oleh Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika  sebagai tampat berlangsungnya Dialog Interaktif dan Deklarasi "Generasi Muda Semarang Anti Hoax". Berkenan menyampaikan Sambutan sebagai Tuan Rumah - Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.yang kemudian dirangkai dengan Sambutan sekaligus Pembukaan oleh Sekretaris Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika - Ibu Mariam F. Barata.

Kegiatan diikuti oleh Perwakilan Generasi Muda Semarang yang terdiri dari Mahasiswa Universitas PGRI Semarang, Siswa/siswi SMK Negeri Kota Semarang, dan Netizen Kota Semarang serta Relawan TIK Kota Semarang. Berkenan menjadi Nara Sumber Dialog Interaktif adalah :
  1. Staf Ahli Menteri Kominfo Bidang Komunikasi dan Media Massa - Gungun Siswadi
  2. Dinas Kominfo Kota Semarang - Arif Budiman
  3. Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (MAFINDO) - Septiaji Eko Nugroho
  4. Relawan TIK Semarang - Netty Pietersina Engel
  5. ICT Watch - Indriyatno Banyumurti (Moderator)
Berikut cuplikan suasana kegiatan tersebut.
Sambutan Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd.

Sambutan Sekretaris Direktorat Jenderal Aplikasi Informatika Kementerian Komunikasi dan Informatika - Ibu Mariam F. Barata.

Deklarasi "Generasi Muda Semarang Anti Hoax" dibacakan oleh Jaka (Mahasiswa Universitas PGRI Semarang) dan Zakiyya Wulan Safitri (Siswa SMK Negeri 7 Semarang)

Penyematan kaos "Generasi Muda Semarang Anti Hoax"

Paparan Staf Ahli Menteri Kominfo Bidang Komunikasi dan Media Massa - Gungun Siswadi

Paparan Dinas Kominfo Kota Semarang - Arif Budiman

Paparan Masyarakat Anti Fitnah Indonesia (MAFINDO) - Septiaji Eko Nugroho

Paparan Relawan TIK Semarang - Netty Pietersina Engel

Ekspresi peserta dan narasumber usai Deklarasi "Generasi Muda Semarang Anti Hoax"

Ekspresi peserta seusai acara Deklarasi "Generasi Muda Semarang Anti Hoax"

Sabtu, 01 April 2017

Kunjungan Kepala P4TK BOE Malang di SMK Negeri 7 Semarang

Sehubungan dengan sedang berlangsungnya Pusat Belajar Program Keahlian Ganda Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Negeri 7 Semarang yang secara administratif termasuk wilayah pengelolaan P4TK BOE Malang, maka pada tanggal 31 Maret 2017 yang lalu, Kepala P4TK BOE Malang - DR. Sumarno, MM, berkenan melaksanakan kunjungan dan menyempatkan diri memberikan pengarahan dan berdialog dengan para peserta Pendidikan dan Latihan In 1 Program Keahlian Ganda Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Negeri 7 Semarang satu per satu. Berkenan mendampingi beliau, Kepala Sekolah - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd., Instruktur Nasional Program Keahlian Ganda Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan (Drs. Harto, M.Si., Komariyanto, S.Pd., dan Moh. Arozi, M.Pd., MT).

Usai berdiaalog dengan para peserta, bapak Sumarno menyempatkan diri foto bersama dengan para peserta maupun staf pengajar di SMK Negeri 7 Semarang. Berikut cuplikan dokumentasi kegiatan tersebut.
Dialog Kepala P4TK BOE Malang dengan Program Keahlian Ganda Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Negeri 7 Semarang didampingi Kepala SMK Negeri 7 Semarang dan Instruktur Nasional

Pose bersama Kepala P4TK BOE Malang bersama Instruktur Nasional dan Peserta Program Keahlian Ganda Kompetensi Keahlian Teknik Pemesinan di SMK Negeri 7 Semarang

Pose bersama Kepala P4TK BOE Malang, Kepala SMK Negeri 7 Semarang, dan Staf pengajar