Minggu, 20 Mei 2018

Kampus SMK Negeri 7 Semarang menjadi Tempat Uji Akademik Calon Taruna Akademi Kepolisian Tahun 2018

Untuk pertama kalinya dalam sejarah perjalanan SMK Negeri 7 Semarang, pada tanggal 18 s.d. 19 Mei 2018 yang lalu dipergunakan sebagai tempat Uji Akademik Calon Taruna Akademi Kepolisian Tahun 2018 yang mengikuti seleksi di wilayah Kepolisian Daerah (Polda) Jawa Tengah. Terselenggaranya kegiatan tersebut sehubungan dengan telah terjalinnya kerjasama antara Markas Besar Kepolisian Negara Republik Indonesia dengan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dalam hal ini Pusat Penilaian Pendidikan (Puspendik) dan berlaku menyeluruh untuk Polda se-Indonesia. Wujud nyata pelaksanaan Uji Akademik menggunakan aplikasi Ujian Nasional Berbasis Komputer (UNBK) yang telah disesuaikan peruntukannya. Pelaksanaan Uji Akademik menggunakan 9 (sembilan) laboratorium komputer yang biasanya digunakan untuk pelaksanaan UNBK.

Berikut sebagian liputan kegiatan tersebut.
 Penandatanganan Pakta Integritas dan Sumpah Panitia Uji Akademik

 Suasana evaluasi pelaksanaan Simulasi Uji Akademik secara nasional melalui Video Converence

 Suasana laboratorium komputer

Suasana Pengumuman Kelulusan Hasil Uji Akademik dan Pembobortan Hasil Ujian untuk mengikuti Pemeriksaan Kesehatan II

Tidak ada komentar:

Posting Komentar