Di penghujung waktu kegiatan belajar mengajar kelas XIII tahun pelajaran 2020/2021 setelah para siswa menyelesaikan serangkaian kegiatan ujian di kelas XIII, maka tiba saatnya seluruh nilai dari kelas X sampai dengan kelas XIII diteliti melalui prosesi verifikasi. Verifikasi dilakukan secara berjenjang dari verifikasi tingkat kompetensi keahlian baru berakhir di tingkat sekolah yang dilaksanakan pada tanggal 28 Mei 2021. Kegiatan diikuti oleh Seluruh Wakil Kepala Sekolah, seluruh Ketua Kompetensi Keahlian, Staf Kurikulum, dan seluruh Wali Kelas XIII.
Banyak hal yang disampaikan terkait dengan kegiatan verifikasi, apalagi dampak pandemi yang mengakibatkan ada beberapa siswa yang dalam pengumpulan tugas agak terlambat dari batas waktu yang telah disepakati oleh guru dan siswa, meskipun pada akhirnya terselesaikan juga.
Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Kegiatan diawali dengan menyanyikan Lagu Indonesia Raya
Sambutan Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Titik Setyawati, S.Pd., M.T.
Sambutan dan Pembukaan Sidang Verifikasi oleh Kepala Sekolah - Drs. Samiran, M.T.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Konstruksi Gedung, Sanitasi, dan Perawatan oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Agus Susilo, S.Pd.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Teknik Elektronika Daya dan Komunikasi oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Dra. Woro Ahyati
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Teknik Mekatronika oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Laily Yunica Aryanti, S.T.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Teknik Tenaga Listrik oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Rahayu, S.Pd., M.Si.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Teknik dan Manajemen Perawatan Otomotif oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Kustono, S.Pd., M.Si.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Konstruksi Jalan, Irigasi, dan Jembatan oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Dhar Heri Arimaya, M.T.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Teknik Fabrikasi Logam dan Manufaktur oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Moh. Arozi, M.T., M.Pd.
Penyampaian Laporan Hasil Verifikasi Kompetensi Keahlian Sistem Informasika, Jaringan, dan Aplikasi oleh Ketua Kompetensi Keahlian - Joestiharto, S.Pd., SST, M.T.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar