Rabu, 25 Agustus 2021

Kegiatan Peningkatan Kompetensi GTT Untuk Persiapan PPPK Tahun 2021

Seiring dengan akan diselenggarakan seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) bagi Guru Tidak tetap di seluruh Lembaga Pendidikan oleh pemerintah di tahun anggaran 2021, maka pada tanggal 25 Agustus 2021 telah dilaksanakan Kegiatan Peningkatan Kompetensi GTT Untuk Persiapan PPPK bagi guru di SMK Negeri 7 Semarang secara daring. Kegiatan ini diinisiasi oleh bagian Ketenagaan sebagai upaya memfasilitasi informasi kepada para guru non ASN yang sudah mendaftar untuk mengikuti Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara Tahun 2021 jalur PPPK.

Berkenan menyampaikan sambutan pembukaan dan pengarahan adalah Kepala Sekolah - Drs. Samiran, M.T. Sedangkan berkenan menjadi nara sumber pada kegiatan tersebut adalah Kepala SMK Negeri 1 Tuntang, Kabupaten Semarang - Ardan Sirodjuddin, M.Pd.  Selanjutnya di akhir sesi pemaparan, disampaikan beberapa latihan soal melalui LMS Google Classroom. Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.

Kegiatan dibuka oleh Pembawa Acara - Dra. Windaniati, M.Pd.

Pengantara Kegiatan oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Sarana Prasarana dan Ketenagaan - Daniel Agung Wibowo Suparno, S.T., M.Si.

Sambutan dan Pengarahan Kepala Sekolah - Drs. Samiran, M.T.

Penyampaian Materi Paparan oleh Kepala SMK Negeri 1 Tuntang - Ardan Sirodjuddin, M.Pd.

Pertanyaan dari Peserta Kegiatan - Firmansyah, S.Pd., M.Kom.

Pertanyaan dari Peserta Kegiatan - Arif Riyanto, S.T.

Pertanyaan dari Peserta Kegiatan - Bambang Ratno, S.Pd.

Pertanyaan dari Peserta Kegiatan - Tri Budi Handayani, S.Pd.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar