Salah satu pelaksanaan implementasi kurikulum merdeka di SMK Negeri 7 Semarang adalah dilakukannya Projek Penguatan Profil Pelajar Pancasila (P5). Pelaksanaan kegiatan P5 ini menggunakan 156 jam pelajaran dan diselengarakan secara blok. Tema yang dipilih pada pelaksanaan P5 kali ini (Rabu, 07 Desember 2022 yang lalu) adalah “Bangunlah Jiwa dan Raganya,” dengan sub tema Anti Bullying atau Perundungan. Nilai karakter yang diharapkan dapat berkembang antara lain berakhlak mulia dan bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, Gotong royong, Mandiri, dan Kreatif.
Kegiatan diawali dengan melaksanakan Senam bersama di lapangan bersama bapak dan ibu guru serta tenaga kependidikan serta seluruh siswa kelas X dan kelas XI. Berkenan menyampaikan sambutan di sela-sela senam - Kepala Sekolah - Haris Wahyudi, S.Pd., M.Pd. Sedangkan kegiatan selanjutnya diatur dengan penjadwalan sebagai berikut :
Tidak ada komentar:
Posting Komentar