Kamis, 08 Juni 2023

Pelatihan Teknis Pembangunan dan Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya Atap Tahun 2023

Guna mendorong pemanfaatan energi surya yang ramah lingkungan untuk pembangkitan tenaga listrik menggunakan sistem pembangkit listrik tenaga surya atap yang digunakan untuk kepentingan sendiri, perlu dilakukan peningkatan mutu pelayanan pembangunan dan pemasangan sistem pembangkit listrik tenaga surya atap.

Pusat Pengembangan Sumber Daya Manusia, Ketenagalistrikan, Energi Baru, Terbarukan dan Konservasi Energi (PPSDM KEBTKE) menyelenggarakan Pelatihan Teknis Pembangunan dan Pemasangan Pembangkit Listrik Tenaga Surya (PLTS) Rooftop. Kegiatan tersebut diselenggarakan atas kerja sama PPSDM KEBTKE dengan Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah yang dilaksanakan pada tanggal 06 s.d. 08 Juni 2023 di SMK Negeri 7 Semarang. Peserta adalah siswa kelas XII konsentrasi keahlian Teknik Inslalasi Tenaga Listrik (Kurikulum Merdeka) dengan jumlah 28 siswa. 

Pada kesempatan tersebut, berkenan hadir dari PPSDM KEBTKE: 
  1. Kepala Sub Koordinator Sarana Prasarana Pengembangan SDM dan Informasi - Zainul Pulungan, S.T., M.B.A.
  2. Widya Iswara (Ahmad Khulaemi, S.Pd., M.Pd. dan Agus Yulianto, S.T., MKKK)
  3. Staf (Anggit Puji Muswantoro, S.Kelautan., Sofyan Yahya, S.T., dan Reza Ardiyanto)
Sedangkan dari Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah berkenan hadir :
  1. Plt. Kepala Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah - Boedyo Dharmawan, S.T., M.T.
  2. Kabid Energi Baru Terbarukan - Eni Lestari, S.T., M.T.
  3. Staf Dinas ESDM Provinsi Jawa Tengah
Berkenan menerima dan menyampaikan sambutan di awal kegiatan adalah Kepala Sekolah - Haris Wahyudi, S.Pd., M.Pd. didampingi Ketua Program Keahlian Teknik Ketenagalistrikan - Rahayu, S.Pd. M.Si. dan beberapa guru di konsentrasi keahlian Teknik Inslalasi Tenaga Listrik.

.Adapun materi pelatihan adalah :
  1. Pengenalan PLTS Atap, 
  2. Perencanaan, Persiapan Pembangunan, dan Pemasangan PLTS Atap, 
  3. Pembangunan dan Pemasangan PLTS Atap, 
  4. Pemeriksaan dan Pengujian PLTS Atap, 
  5. Tugas mandiri
Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Suasana pembukaan kegiatan

Penyampaian materi pengantar

Foto bersama

Penyampaian materi di bengkel

Petunjuk menjelang praktik di lapangan

Praktik di lapangan

Praktik di lapangan

Praktik di lapangan

Praktik mandiri

Kesan perwakilan peserta

Penutupan kegiatan

Foto bersama

Tidak ada komentar:

Posting Komentar