Kelas industri merupakan bagian dari program pembelajaran alternatif yang merupakan pilihan bagi peserta didik untuk belajar sambil praktik langsung dengan Dunia Usaha/Industri yang relevan dengan minat studinya. Kelas industri SMK adalah program pendidikan yang menggabungkan lingkungan belajar di sekolah dengan pengalaman langsung di dunia industri. Program ini merupakan hasil kerja sama antara sekolah dan perusahaan tertentu, dengan tujuan menghasilkan lulusan yang memiliki kompetensi tinggi dan sesuai dengan kebutuhan industri.
Program kelas industri ini akan dimulai pada tahun ini dengan perjanjian kerja sama sampai dengan dua tahun ke depan. Melalui kerja sama langsung antara sekolah dengan industri maka diharapkan Kelas Industri ini akan mampu meningkatkan kompetensi keahlian siswa, sekaligus menciptakan sumber daya manusia (SDM) dari SMK yang lebih berkualitas.
Seiring dengan hal tersebut, maka pada tanggal 17 Februari 2025 telah dilaksanakan Sosialisasi Kelas Industri Digital untuk siswa kelas XI pada konsentrasi keahlian Sistem Informasi, Jaringan, dan Aplikasi (SIJA) SMK Negeri 7 Semarang. Adapun industri mitra yang melakukan sosialisasi adalah PT Karir Anak Indonesia yang beralamat di Jl. Gotong Royong No.147, Gombel Lama, Tinjomoyo, Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, 50262.
Kegiatan sosialisasi dibuka oleh Ketua Konsentrasi Keahlian SIJA - Agus Setyawan, M.Kom. didampingi guru SIJA (Hari Seputro, S.Pd., M.T., Mumpuni Nurwitasari, S.Pd., Khoirun Nisa Nurul Fitri, S.Pd., M.Pd., dan Purwanto, M.Kom.). Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Suasana kegiatan
Foto bersama di akhir kegiatan
Tidak ada komentar:
Posting Komentar