Senin, 29 Oktober 2012

Penarikan Mahasiswa Program Pengalaman Lapangan IKIP PGRI Semarang

Sebagaimana ungkapan bahwa Pengalaman adalah Guru Terbaik, maka hal yang demikian juga berlaku bagi salah satu lembaga pendidik tenaga kependidikan yang berada di kota Semarang yang salah satu program wajib bagi para mahasiswanya adalah melaksanakan Program Pengalaman Lapangan (PPL). Lembaga tersebut bernama IKIP PGRI Semarang, yang baru saja melakukan penarikan mahasiswanya yang telah melaksanakan PPL di kampus SMK Negeri 7 Semarang pada hari ini - Senin, 29 Oktober 2012.
Berkenan menyampaiakan sambutan pelepasan, Kepala SMK Negeri 7 Semarang - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. Beliau berpesan kepada para mahasiswa yang telah melaksanakan PPL untuk senantiasa meningkatkan pengetahuan dan keterampilannya terkait dengan disiplin keilmuan yang dipelajari, baik ilmu murninya maupun ilmu pedagogiknya. Bersama beliau, hadir pula Kepala Tata Usaha - Dra. Hj. Punjung Rejekiningsih, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kurikulum - Drs. Moh. Noor Salim, Wakil Kepala Sekolah Bidang Humas dan Hubungan Industri - Drs. Sutikno, MT, Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan - Hari Seputro, S.Pd., MT, Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Audio Video/Elektronika Komunikasi - Subekti, S.Pd., M.Kom., Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Mekatronika - M. Ramelan Bunyani, S.Pd., dan Ketua Kompetensi Keahlian Teknik Kendaraan Ringan - M. Achmin, S.Pd., M.Si.
Selanjutnya para mahasiswa yang berjumlah 28 orang dikembalikan ke IKIP PGRI Semarang dan diterima langsung oleh Dosen Pembimbing Lapangan. Seiring dengan hal tersebut, sebagai wujud penyerahan kembali ditandai dengan disampaikannya berkas nilai yang diperoleh mahasiswa selama PPL ke Dosen pembimbing Lapangan dan penyerahan cinderamata dari mahasiswa kepada SMK Negeri 7 Semarang.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar