Minggu, 23 September 2018

Prestasi Kembali Terukir Di Bulan September 2018

Gelora meraih prestasi senantiasa menggelayut pada para peserta kegiatan ekstra kurikuler yang telah tumbuh di Kampus Simpang Lima. Kali ini Prestasi berhasil diuir oleh Ekstra Kurikuler Pramuka, Ekstra Kurikuler Palang Merah Remaja, maupun Ekstra Kurikuler Stemba English Club (SEC).

PRAMUKA
Giat Prestasi pada Perkemahan Bakti Bersama Saka Kalpataru Tahun 2018 yang diselenggarakan pada tanggal 8 s.d. 10 September 2018 yang lalu di Bumi Perkemahan Jatirejo Gunungpati Semarang yaitu :
  1. Juara 1 Sangga Putra Mata Lomba Iklan Layanan Masyarakat  (kompetisi paling bergengsi) dengan peserta atas nama (Dimas Areil Syuhada - XI KGSP 3) dan (Harris Fadhilla Putra - XI  TTL 1)
  2. Juara 1 Sangga Putra Mata Lomba K3 Pertendaan 
  3. Juara 1 Sangga Putri Mata Lomba K3 Pertendaan
  4. Juara Favorit Sangga Putra Mata Lomba Handy Craft dengan peserta Cahyo Gunawan Sugiarto - (XI KJIJ 1) dan (Enrico Kurniawan - XI  TFLM 2)
Berikut cuplikan sebagian liputan kegiatan tersebut.
Berpose dengan ceria setelah meraih prestasi

PALANG MERAH REMAJA
Berpartisipasi pada kegiatan Jumpa Bhakti Gembira (Jumbara) Palang Merah Remaja (PMR) Temu Karya Korps Suka Rela (KSR) ke-12 tingkat kota Semarang dari tanggal 30 Agustus s.d 02 September 2018 yang lalu bertempat di Bumi Perkemahan Harda Walika Jatirejo Gunung Pati, Semarang. Tim PMR Wira SMK Negeri 7 Semarang telah berhasil memperoleh prestasi sebagai berikut :
  1. Juara I Duta PMR (Nadia Kusumadewi dan Dikka Prasetyo - XII TKJ 1)
  2. Juara 1 Remaja Sehat dan Sanitasi sehat  (Kun Wibisono - XII TEI 2)
  3. Juara 1 Kesehatan Remaja (Atika Dewi - XII TEI 1)
  4. Juara 2 Kepemimpinan (Naufal Martriputra - XII TEI 2)
  5. Juara 3 Gerakan Kepalangmerahan (Danisha Rizka Fernanda - XII TIPTL 1)
  6. Thropy Fasilitator Pembina Terbaik 1 (Suharyo Harwesto - pelatih)
  7. Thropy Peringkat 1 PMR Wira
Berikut cuplikan kegiatan tersebut.
Berpose dengan ceria setelah meraih prestasi

STEMBA ENGLISH CLUB
Tanggal 22 September 2018 siswa asuhan bapak Drs. Wirawan Sigit Pramono tang tergabung pada kegiatan ekstra kurikuler Stemba English Club (SEC) telah berhasil meraih prestasi pada ajang Lomba Pidato Bahasa Inggris Tingkat Jawa Tengah yang diselenggarakan oleh Penerbit Erlangga Semarang. Adapun prestasi siswa tersebut adalah :
  1. Juara I atas nama Anugrah Budi Widhianto - Kelas XI TME 3
  2. Juara II atas nama Nisa Ul Azizah - Kelas XII TGB 1
Berikut cuplikan kegiatan tersebut.
Berpose dengan ceria setelah meraih prestasi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar