Pada tanggal 27 Oktober 2022 SMK Negeri 7 Semarang, mengadakan acara sosialisasi kerja di Korea. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wawasan kepada seluruh siswa kelas XIII yang berminat untuk mengetahui prosedur kerja ke Korea secara resmi dari pemerintah.
Pada kegiatan ini juga disampaikan succes story dari alumni yang pernah bekerja di Korea yaitu bapak Slamet Priyono, S.E. Serta siswa alumni 2020 yang akan berangkat ke Korea. Secara garis besar disampaikan bahwa bekerja di Korea sekarang ini sangatlah aman karena semua di kontrol oleh Badan Pelindungan Pekerja Migran Indonesia (BP2MI).
Syarat utama untuk bekerja di Korea adalah lulus tes bahasa yang disebut EPS Topik atau Employment Permit System - Test of Proficiency in Korean. Ditambahkan oleh narasumber ke-2 yaitu bapak Maman Sutarman dari Persatuan Bahasa Korea indonesia bahwa setelah lulus EPS Topik yang diselenggarakan oleh BP2MI, maka tahap selanjutnya dapat dipantau secara daring sampai seorang calon pekerja mendapatkan labor contract (kontrak kerja). Jadi sistem sekarang sudah jauh lebih aman dari pada sistem sebelumnya.
Berrikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Dari kiri : bapak Maman Sutarman, bapak Haris Wahyudi, S.Pd., M.Pd. (Kepala Sekolah), bapak Slamet Priyono, S.E., bapak Abdul Malik Nugroho, S.Pd.T. (Waka Kemitraan)
Pengantar oleh Wakil Kepala Sekolah Bidang Kemitraan - Abdul Malik Nugroho, S.Pd.T.
Dengan antusias siswa mengikuti kegiatan
Foto Bersama di akhir acara
Tidak ada komentar:
Posting Komentar