Selasa, 14 Mei 2024

Berprestasi di Ajang Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) Tugu Muda Tahun 2024

Lomba Keterampilan Baris-Berbaris (LKBB) TUGU MUDA adalah sebuah upaya untuk merayakan nilai-nilai kedisiplinan, kerjasama, dan kesetiaan kepada negara. Lomba ini diharapkan akan menjadi wadah yang menginspirasi bagi para peserta untuk mengekspresikan cinta mereka pada tanah air, serta untuk mengasah kemampuan berbaris mereka. Kegiatan ini diprakarsai oleh PARA SEMAR (Perkumpulan Pelatih Paskibra Semarang).

Pada tahun 2024 ini, SMK Negeri 7 Semarang berpartisipasi pada kegiatan tersebut yang digelar pada tanggal 11 s.d. 12 Mei 2024 yang lalu bertempat di halaman Balaikota Semarang dan halaman SMA Negeri 5 Semarang. SMK Negeri 7 Semarang menurunkan 2 tim. Alhamdulillah, hasil penilaian Juri, diperoleh hasil prestasi sebagai berikut :
  1. Best of The Best
  2. Juara 2 Favorit
  3. Juara 2 Best Danton
  4. Juara 3 Variasi Formasi
  5. Juara 3 Best Support Umkm
  6. Harapan Utama 1 
  7. Harapan 3 PBB
Selamat atas prestasi yang telah diraih. Apresiasi prestasi siswa dilaksanakan saat upacara bendera 13 Mei 2024 bersama dengan prestasi siswa lainnya. Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Formasi Tim Paskibra Stembase

Penganugerahan Prestasi oleh Walikota Semarang - Dr. Ir. Hj. Hevearita Gunaryanti Rahayu, M.Sos.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar