Tanggal 02 Agustus 2019 yang lalu telah berkunjung tamu dari Jepang. Kunjungan diadakan sebagai tindak lanjut kerjasama dengan perwakilan perusahaan penerima tenaga kerja Indonesia di Jepang yang dijembatani oleh LPK Yutaka Mitra Indonesia yang beralamat di Jl. Taman Teuku Umar, Kel. Tinjomoyo, Kec. Banyumanik, Kota Semarang, Jawa Tengah, 50262.
Tamu diterima oleh Jajaran Manajemen SMK Negeri 7 Semarang. Maksud kunjungan adalah mereka melakukan visitasi dan memastikan kesiapan SMK Negeri 7 Semarang dalam menyiapkan tamatannya di bidang energi terbarukan yang saat ini akan diserap di beberapa perusahaan di Jepang. Adapun tamu yang hadir adalah :
- Aris Widodo - Pimpinan LPK Yutaka Mitra Indonesia
- Ito Masaki - Lembaga Penerima Peserta Magang Tochigi Jinzai Kyodo Kumiai
- Yuan - Perwakilan Perusahaan Instalasi Listrik Panel Surya Tokushin Denki
Tamu didampingi jajaran manajemen sekolah usai pertemuan di ruang Kepala Sekolah dilanjutkan meninjau ruang Technopark dan laboratorium praktik kompetensi keahlian Teknik Tenaga Listrik. Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Foto bersama Tamu dan Jajaran Manajemen SMK Negeri 7 Semarang
Berkunjung ke ruang Technopark
Tamu mengamati hasil karya tugas akhir siswa dengan seksama
Salah satu hasil tugas akhir siswa yang terkait dengan panel surya
Tamu menerima penjelasan dari Wakil Kepala Sekolah bidang Humas dan Hubungan Industri - Albasori, S.Pd. (paling kanan) diterjemahkan oleh bapak Yuan kepada bapak Ito Masaki.
Tambahan penjelasan dari bapak Aris Widodo kepada bapak Yuan dan bapak Ito Masaki
Foto bersama sebelum meninggalkan SMK Negeri 7 Semarang
Tidak ada komentar:
Posting Komentar