Rabu, 18 Januari 2023

Siswa SIJA Stemba Semarang Berprestasi di Ajang DINACOM Tahun 2023

Dinus Application Competition (DINACOM) adalah sebuah kompetisi di bidang teknologi informasi tingkat nasional yang diselenggarakan oleh UKM Dian Nuswantoro Computer Club (DNCC). Aplikasi yang dilombakan merupakan aplikasi berbasis apps (web apps, mobile apps, desktop apps).

Kompetisi ini ditujukan untuk pelajar SMA/SMK. Tujuan diselenggarakan dinacom adalah untuk menguji kemampuan dan kreativitas dalam merealisasikan aplikasi yang berbasis web apps, mobile apps, desktop apps yang mampu menjawab masalah yang terjadi di lingkungan sekitar.

Peserta Dinacom berkompetisi secara individu maupun kelompok melalui tiga tahap yaitu : tahap pertama seleksi administrasi dan produk, tahap kedua yaitu semifinal dengan pemilihan sepuluh peserta dari seluruh peserta yang lolos seleksi administrasi dengan pertimbangan penilai dari panitia sesuai aspek penilaian. Kemudian lanjut ke tahap terakhir final dimana sepuluh peserta akan mengisi standnya masing-masing sesuai informasi pembagian. Kemudian juri akan melakukan penilaian secara langsung dengan berkeliling di stand masing-masing peserta.

Adapun tahapan kegiatan yang harus diikuti peserta adalah :
  1. Pendaftaran : 1 Desember 2022 - 31 Desember 2022
  2. Batas Akhir Pengumpulan Karya : 10 Januari 2022
  3. Seleksi Awal : 11 Januari 2023 - 12 Januari 2023
  4. Semi Final : 13 Januari 2023
  5. Final : 18 Januari 2023
  6. Pengumuman Final : 18 Januari 2023
Pada kesempatan tersebut siswa Konsentrasi Keahlian Sistem Informasi, Jaringan, dan Aplikasi (SIJA) - SMK Negeri 7 (STM Pembangunan) Semarang (Stembase Semarang) mengirimkan dutanya untuk berperanserta dengan mengirimkan 5 Tim. Alhamdulillah salah satu Tim dari SIJA Stemba Semarang (LILIPAN) telah berhasil melalui serangkaian tahapan kegiatan dan telah berhasil meraih prestasi sebagai Juara III dengan materi yang disajikan berupa aplikasi website menggunakan Laravel 9 dan MySQL. Sedangkan Juara I diraih oleh Tim SMK Raden Umar Said (RUS) Kudus dan Juara II diraih oleh Tim SMK Telkom Banyumas.


Adapun anggota Tim SIJA Stemba Semarang adalah :
  1. Evandra Raditya Fauzan (XI SIJA 1)
  2. Maliya Farma Aulianisya (XI SIJA 1)
  3. Ravly Bonus Ramdhani (XI SIJA 1)
Selamat kepada Tim SIJA Stemba Semarang (LILIPAN) atas prestasi yang telah diraih.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar