Rabu, 10 Juli 2019

Sekilas Kunjungan Jajaran Manajemen di Arena LKS SMK Nasional 2019

Gaung Lomba Kompetensi Siswa (LKS) SMK tingkat nasional yang ke-27 di Yogyakarta yang dilaksanakan mulai tanggal 07 Juli s.d. 13 Juli 2019 dengan tema “Kompeten Menyongsong Industri 4.0” telah menggelitik Jajaran Manajemen SMK Negeri 7 Semarang untuk turut menyaksikan perhelatan akbar tersebut. Selain mendukung 2 (dua) mata lomba yang diwakili oleh siswa SMK Negeri 7 Semarang atas nama Jawa Tengah (Mekatronika dan Wall & Floor Tilling) yang sedang berlaga, rombongan tersebut bertujuan untuk melihat secara langsung perkembangan kemajuan kompetensi siswa sesuai dengan kompetensi keahlian masing-masing yang dimiliki oleh SMK Negeri 7 Semarang. Dengan harapan kelak di tahun depan dapat mengirimkan delegasinya lebih dari 2 mata lomba di ajang LKS SMK Nasional.

Berikut sebagian sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
 Menyambangi ananda Rahmadinda Wahyu Gizela (XIII TME) dan Freddy Setiawan Wijaya (XII TME 3) yang berlaga di mata lomba Mechatronics 

Rahmadinda Wahyu Gizela (XIII TME) dan Freddy Setiawan Wijaya (XII TME 3) sedang berlaga

 Aditya Ponti Kurniawan (XIII TKBB 1) sedang berlaga

Foto bersama Kepala Sekolah (Direktur Pertama) STM Pembangunan (SMK Negeri 7) Semarang - Ir. Bagiono Djokosumbogo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar