Senin, 29 Januari 2024

Siswa SIJA Berprestasi Di Ajang Dinus Application Competition (DINACOM) Udinus Tahun 2024

D
inus Application Competition (DINACOM) merupakan sebuah ajang kompetisi teknologi informasi tingkat nasional yang diadakan oleh UKM Dian Nuswantoro Computer Club (DNCC). Kompetisi ini menyoroti aplikasi berbasis teknologi seperti web apps, mobile apps, dan desktop apps.

Tujuan utama DINACOM adalah untuk menguji kemampuan serta kreativitas pelajar SMA/SMK dan mahasiswa dalam mengembangkan aplikasi yang dapat mengatasi permasalahan di sekitar mereka, baik dalam bentuk web apps, mobile apps, maupun desktop apps.

Peserta DINACOM dapat bersaing dalam tim, melalui tiga tahap kompetisi. Tahap pertama melibatkan seleksi administrasi dan penilaian produk. Tahap terakhir merupakan babak final, di mana 14 tim terpilih (7 dari SMA/SMK dan 7 dari Mahasiswa) dipilih dari seluruh peserta yang lolos seleksi administrasi, berdasarkan penilaian dari panitia sesuai dengan kriteria penilaian yang telah ditetapkan. Ke-14 tim yang telah terpilih akan melanjutkan ke tahap final di mana setiap tim akan melakukan presentasi bersama. Setiap tim akan diberikan kesempatan untuk memperlihatkan aplikasi yang telah mereka kembangkan kepada juri dalam sesi presentasi tim. Juri akan menilai kualitas dari setiap aplikasi yang dipresentasikan oleh tim.

Di tahun 2024 ini, SMK Negeri 7 Semarang (SIJA) turut berpartisipasi pada ajang lomba tersebut. Dibawah asuhan bapak Isna Fahrizal, S.Pd., Tim Sija Stemba Semarang menurunkan personilnya sebagai berikut :
  1. Evandra Raditya Fauzan (XII SIJA 1)
  2. Maliya Farma Aulianisya (XII SIJA 1)
  3. Monalisa Al Fitri (XII SIJA 1)
  4. Farrelino Arvia Atmajaya (XII SIJA 2)
Alhamdulillah, pada babak Final, Tim Sija Stemba Semarang telah berhasil meraih prestasi sebagai Juara II.  Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
Foto saat penyerahan penghargaan

Tidak ada komentar:

Posting Komentar