Minggu, 14 April 2019

Perkemahan Jum'at Sabtu dan Pengembaraan Sehari Tahun 2019

Sebagai salah satu lembaga pendidikan yang telah menyelenggarakan pembelajaran, maka menjadi kewajiban lembaga tersebut untuk turut andil mensukseskan program pemerintah di bidang pendidikan yang berupa peningkatan pendidikan karakter. Upaya tersebut secara berkelanjutan telah dilaksanakan oleh SMK Negeri 7 Semarang dari waktu ke waktu sejak didirikan. Apalagi dengan telah diberlakukannya Kurikulum 2013, maka semakin menguatkan upaya peningkatan pendidikan karakter melalui Gerakan Pramuka yang berpangkalan di SMK Negeri 7 Semarang - Ambalan Ir Soekarno dan Fatmawati - Gugus Depan 11.089 dan 11.090. Kegiatan tersebut dimksudkan untuk mengungkap kemampuan para peserta dalam berbagai hal yang dikemas berupa kegiatan dari tanggal 12 s.d. 13 April 2019 yang dikemas dengan nama Perkemahan Jum'at Sabtu dan Pengembaraan Sehari (Perjusa dan PS) sebagai berikut :

Giat Umum
1. Apel Pembukaan
2. Ishoma
3. Wide Game
4. Upacara Api Unggun
5. Pensi
6. Apel Penutupan

Giat Wawasan
1. Pramuka Millenial Pemersatu Bangsa
2. Mounteenering dan Survival
3. Scout Vlog
4. Fire Rescue

Giat Prestasi
1. Semboyan
2. PU-PUK
3. PBB dan Yel - Yel
4. Dragbar
5. Edukasi
6. Bank Sampah
7. Foto Online

Berikut sebagian cuplikan liputan kegiatan tersebut.
 Ketua Majelis Pembimbing Gugus Depan 11.089 - 11.090 - Drs. M. Sudarmanto, M.Pd. berkenan menjadi Inspektur Upacara

 Suasana penuh khitmad pelaksanaan Upacara Pembukaan Perjusa dan PS

 Penyematan Tanda Peserta kepada perwakilan peserta Gudep 11.089

 Penyematan Tanda Peserta kepada perwakilan peserta Gudep 11.90

 Pelepasan balon kegiatan dilakukan oleh Ka Mabigus didampingi Pembina Putra - Drs. Sutiyono, M.Pd. dan Pembina Putri - Dra. Sri Sutarti, M.Si.

 Deretan tamu undangan

 Juru Adat Ambalan Ir. Soekarno dan Ambalan Fatmawati membuka pusaka adat sebagai tanda awal dibukanya kegiatan adat Penerimaan Tamu Ambalan

Salah satu materi kegiatan disampaikan oleh Andalan Kwartir Cabang Kota Semarang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar